Penerimaan Mahasiswa Baru

Program Sarjana Teologi dan Sarjana Pendidikan Agama Kristen Fakultas Teologi

Universitas Kristen Indonesia Tomohon
Ada dua program Studi (Prodi) yang tersedia: Program Studi teologi Kristen Protestan (Prodi TKP) dan Program Studi Pendidikan Agama Kristen (Prodi PAK).
Ada tiga Konsentrasi Prodi teologi Kristen Protestan:
  •   Teologi Sistematik : untuk menghasilkan teolog-teolog yang memiliki kemampuab khusus dalam mengembangkan teologi sebagai ilmu. Mahasiswa akan mempelajari, antara lain: teologi Sistematik, Dogmatika, Teologi-teologi Kontemporer, Etika Umum, Etika Kristen, dll.
  • Pastoral : untuk menghasilkan tenaga-tenaga yang memiliki kemampuan khusus di bidang pelayanan pastoral. Mahasiswa akan mempelajari: teologi praktika, teologi Pastoral, Pastoral Konseling, dll.
  •   Biblika : bagi mereka yang berminat untuk mendalami pengetahuan tentang Alkitab. Mahasiswa akan mempelajari: Bahasa Ibrani, Bahasa Yunani, Hermeneutika, Exegese naratif, Studi Tematis Biblika, Pluralisme Perjanjian Lama dan perjanjian Baru, Teologi Penciptaan, Teologi feminis Perjanjian Lama, dll.
Prodi Pendidikan Agama Kristen (PAK)
                Ditujukan bagi mereka yang berminat menjadi pendidik di lingkungan gereja atau di lingkungan lembaga-lembaga pendidikan. Pada program Studi ini mahasiswa akan mempelajari, antara lain: Teori PAK, Sejarah PAK, Psikologi PAK, Kurikulum PAK, dll.

Penerimaan Mahasiswa Baru
Pendaftaran Mahasiswa Baru Tahun Akademik 2011/2012
Mulai tanggal2 Mei-29Juli 2011
Syarat Pendaftaran :
  • Membeli Formulir Pendaftaran Fakultas Teologi dan Universitas
  •  Memasukkan 3 rangkap fotocopy Ijazah SMU/SMK yang dilegalisir dan atau Surat Keterangan Lulus dari sekolah asal.
  • Memasukkan 3 rangkap fotocopy Akte Kelahiran
  • Memasukkan Surat Keterangan Dokter dari Rumah Sakit GMIM (Bethesda Tomohon, Pancaran Kasih Manado, Kalooran Amurang, Siloam Sonder) 3 rangkap
  • Surat keterangan Catatan Kepolisian (SKCK) 3 rangkap.
  • Rekomendasi dari Gereja
  • Memasukkan pasfoto warna 3x4 (4 lembar) dan 2x3 (4 lembar)
Ujian Masuk : Ujian tulisan dan wawancara

  • Pembiayaan Studi :
  •  Registrasi Universitas/semester                                                                                   Rp. 150.000,-
  • Dana Pembangunan Universitas (1 kali)                                                                      Rp. 1.000.000,-
  • Dana Pendidikan UKIT/semester                                                                               Rp. 550.000,-
  •  Registrasi Fakultas/semester                                                                                      Rp. 650.000,-
  •  Dana pembangunan Fakultas (1 kali)                                                                         Rp. 4.000.000,-
  • (Dapat dibayar 50% pada saat registrasi dan sisa dapat diangsur 5 kali pada perkuliahan semester 1)
  •  SPP :  Rp 75.000,-/sks x 22 sks                                                                                Rp. 1.650.000,-
  •  Asrama/semester                                                                                                      Rp. 3.000.000,-
  • (Asrama wajib selama 4 semester)

Informasi lebih lanjut dapat diperoleh di Bagian Administrasi Akademik Fakultas teologi UKIT
Kompleks Auditorium Bukit Inspirasi (depan Radio Sion)
Kotak Pos 123 Tomohon 95417 Sulawesi Utara
Telepon/Fax: 0431 356 733
Email :fteolukitomohon@yahoo.com

Pencarian